Redaksi | Pedoman Media Siber | Disclamair | Kontak
Peduli Keselamatan Pengguna Jalan,
H.Zukri Perintahkan Dinas PUPR Respons Laporan Kerusakan Jalan

Yulianus Halawa
Senin, 03 Mar 2025 09:24 WIB | dilihat: 15220 kali
Foto: Bupati Pelalawan H.Zukri Misran didampingi Wakil Bupati H.Husni Tamrin perintahkan Dinas PUPR Pelalawan segera respon laporan masyarakat terkait Jalan Rusak dan berlobang untuk penanganan perbaikan

Pelalawan (ungkapriau.com)- Bupati H.Zukri Misran, S.M, didampingi Wakil Bupati Pelalawan, H.Husni Tamrin, S.H, menegur Kepala Dinas PUPR dan Kepala Bidang Bina Marga terkait Jalan Berlobang diwilayah Kabupaten Pelalawan.

Teguran ini, disampaikan Bupati H.Zukri dalam rapat kerja yang dihadiri Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Satgas penanggulangan Banjir bersama Kepala Dinas dan Kabid di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Pelalawan.

Senin (03/03/2025).

Bupati Zukri meminta Dinas PUPR Pelalawan agar cepat merespons terhadap laporan masyarakat yang masuk di Klik Pelalawan termasuk laporan masalah jalan berlobang yang potensinya membahayakan pengendara.

Bupati dua periode ini menginstruksikan PUPR Pelalawan segera melakukan perbaikan jalan yang kondisinya rusak dan berlobang, supaya meminimalisir kecelakaan bagi pengguna jalan.

"Keselamatan pengguna jalan yang harus menjadi prioritas utama," ujar Bupati Zukri kepada stafnya.

Pada rapat koordinasi dan evaluasi itu, Bupati Zukri meyakini Kadis PUPR Pelalawan tidak maksimal melakukan pengecekkan jalan yang kondisinya rusak dan berlobang sehingga tidak mengetahuinya.

Bupati Zukri juga memerintahkan Dinas PUPR untuk mencari tahu alamat korban yang kecelakaan akibat Jalan berlobang itu.

"Dalam kepeduliannya, Bupati Zukri dua periode ini, memerintahkan Kepala Dinas PUPR Pelalawan untuk menjumpai korban untuk meminta maaf dan membantu biaya perobatannya korban," katanya peduli.***



Rekomendasi untuk Anda


Connect With Us





Copyright © 2013 PT. Ungkap Riau Media
All right reserved